Info Kampus

SDM, Kunci Keberhasilan Mewujudkan Target Perusahaan

Dari kiri ke kanan: Andrie Pasca Hendradewa (Manajer Akademik Keilmuan MTI), Winda Nur Cahyo, dan Karyawan Aji. (foto : istimewa)

JURNAL PERGURUAN TINGGI -- Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi kunci sebuah perusahaan untuk mewujudkan sasaran strategis. SDM merupakan komponen penting dalam sebuah bisnis dan merupakan penentu faktor produksi dalam sebuah bisnis, baik skala kecil maupun skala besar.

"Tanpa adanya SDM mumpuni, sebuah bisnis tidak akan berjalan dengan baik dan tidak dapat mencapai target yang diharapkan," kata Ir Winda Nur Cahyo, ST, MT, PhD, IPM, Ketua Program Studi Teknik Industri Program Magister Fakultas Teknologi Industri, Universitas Islam Indonesia (FTI UII).

Winda mengemukakan hal tersebut pada Kuliah Umum; Strategi Peningkatan SDM untuk Nyala Berkelanjutan yang dilaksanakan secara virtual, Senin (11/4/2022). Kuliah Umum menghadirkan Karyawan Aji, Direktur SDM dan Administrasi PT Pembangkitan Jawa-Bali (PJB).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Kuliah umum ini merupakan pengayaan keilmuan dalam perspektif praktis. Juga merupakan upaya menyiapkan lulusan agar memiliki kapasitas intelektual dan profesional di bidang Teknik Industri, Manajemen Industri atau Ergonomi dan Keselamatan Kerja serta Logistik dan Supplay Chain Management (SCM)," tandas Winda.

BACA JUGA : Kolaborasi Perguruan Tinggi dan Kota Prabumulih Tingkatkan Kualitas Benang Serat Nanas

Kuliah Umum, kata Winda, merupakan proses awal dalam pemberian informasi edukatif kepada mahasiswa yang diharapkan akan membentuk fondasi akademik bagi mahasiswa. Sehingga mereka memiliki kemampuan untuk mewujudkan tata pengelolaan perusahaan yang baik (Good Corporate Governance/GCG).

Sedang Karyawan Aji mengatakan PJB tiada henti berbenah dan melakukan inovasi dengan tetap berpegang pada kaidah tata pengelolaan perusahaan yang baik. Bahkan berkat dukungan shareholders dan stakeholders, PJB tumbuh dan berkembang dengan berbagai bidang usaha, tanpa meninggalkan tanggung jawab sosial perusahaan demi terwujudnya kemandirian masyarakat dan kelestarian lingkungan hidup.

Karyawan Aji mengatakan latar belakang dan kondisi SDM dituntut untuk berubah. Selain itu, PJB juga menjalin kolaborasi dengan institusi pendidikan sehingga dapat mengirimkan karyawannya untuk mengikuti program studi lanjut Diploma 3, Strata 1 (S1) dan Strata 2 (S2).

PJB melakukan penelitian bersama dengan institusi pendidikan mitra. PJB dapat menjadi obyek penelitian bagi dosen sesuai dengan ketentuan yang berlaku. PJB menyediakan lokasi kerja praktek.tugas akhir bagi mahasiswa yang membutuhkan. "Senior leader dan expert PJB dapat mengisi kuliah tamu pada institusi pendidikan sesuai bidang kompetensi," kata Karyawan Aji. (*)

Ikuti informasi penting tentang berita terkini perguruan tinggi, wisuda, hasil penelitian, pengukuhan guru besar, akreditasi, kewirausahaan mahasiswa dan berita lainnya dari JURNAL PERGURUAN TINGGI. Anda juga bisa berpartisipasi mengisi konten di JURNAL PERGURUAN TINGGI dengan mengirimkan tulisan, foto, infografis, atau pun video. Kirim tulisan Anda ke email kami: [email protected].

Berita Terkait

Image

Prodi Teknik Industri Internasional UII Miliki Tim Smart Manufacture

Image

Prodi Teknik Industri Internasional UII Miliki Tim Smart Manufacture

Image

Live Forensics Dapat Digunakan untuk Kenali Serangan File Upload

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image