Geo83 UGM Goes to Campus, Berbagi Ilmu dan Pengalaman Kerja

Info Kampus  
Sukmandaru (kanan) menyerahkan momento (batu peraga) dari berbagai area tambang Indonesia kepada mahasiswa UI Jakarta. (foto : istimewa)

JURNAL PERGURUAN TINGGI -- Alumni Teknik Geologi Universitas Gadjah Mada (UGM) tahun 1983 sudah memasuki lebih dari tiga dekade. Beragam profesi telah digeluti para alumni. Mereka ada yang istikomah di jalur berkaitan langsung dengan geologi, ada yang ‘tersesat di jalan yang benar’ dengan merintis karir di jalur non-geologi.

Pengalaman yang beragam tersebut, sudah saatnya Geo83 bagikan kepada para mahasiswa di kampus-kampus. Pada reuni 40, Geo83 menggelar berbagi pengalaman dalam meniti karir dan bekerja sebagai sarjana Teknik Geologi kepada mahasiswa di berbagai kampus.

BACA JUGA : Reuni 40 Tahun Geo83 UGM, Gelorakan Spirit Berbagi

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Acara ini bertajuk ‘Geo-83 UGM Goes to Campus’. Tema yang kami ambil adalah ‘Dialog Keprofesian, Karir Geologist: Dulu, Kini, dan Masa Depan,’" kata Sukmandaru, Ketua Panitia Geo83 UGM Goes to Campus di Yogyakarta, Rabu (20/9/2023).

Lebih lanjut Sukmandaru mengatakan tema tersebut sengaja diangkat mengingat semakin banyak tantangan bagi geologist muda terutama dalam menggeluti profesi yang akan dipilih. Saat ini, ada 35 perguruan tinggi yang memiliki Program Studi (Prodi) Geologi di seluruh Indonesia. Jika setiap perguruan tinggi rata-rata meluluskan 60 orang per tahun, maka setiap tahunnya ada 2.100 lulusan geologi.

"Apakah semua lulusan itu dapat tertampung di jalur yang terkait dengan geologi? Karena itu, kami merasa perlu menggelar ‘Geo-83 UGM Goes to Campus.' Tujuannya, mahasiswa mendapatkan gambaran dan pengetahuan mengenai berbagai bidang pekerjaan Geologi/Teknik Geologi termasuk peluang dan tantangannya pada situasi terkini," kata Sukmandaru.

BACA JUGA : Basuki Hadimuljono Semangati Mahasiswa Baru Teknik UGM

Bentuk acaranya, kata Sukmandaru, berupa sesi presentasi dan diskusi interaktif antara pemateri dari Geo-83 dengan mahasiswa geologi di 15 kampus. Kampus tersebut adalah UGM, UPN, ITNY, IST-Akprind, Unsoed, Undip, ITB, Unpad, Unpak, Usakti, UI, Universitas Pertamina, Unhas, ITERA dan Unila. Jumlah peserta sekitar 110 orang per sesi. Total ada sembilan sesi dan dilaksanakan di tujuh kota dalam rentang waktu 1-29 September 2023.

Sukmandaru menjelaskan satu sesi acara berlangsung selama tiga jam. Pembagian waktunya, dua jam presentasi oleh empat presenter Geo83 masing-masing 30 menit dari bidang yang berbeda. Kemudian dilanjutkan dengan diskusi interaktif selama satu jam.

Pada sesi tanya jawab, tambah Sukmandaru, rata-rata mahasiswa ingin tahu tentang karir lulusan geologi di berbagai bidang pekerjaan mulai dari yang konvensional (migas, mineral, geotermal, batubara, geologi teknik dan lain-lain) hingga yang non-konvensional seperti menjadi jurnalis, serta menjadi pengusaha (geo-prenuer).

BACA JUGA : UGM dan Upstream Innovation Pertamina Kembangkan Riset Geofisika

"Lapangan pekerjaan bagi ahli/ lulusan geologi terus berkembang dari waktu ke waktu. Tetapi berkisar di area pengelolaan aspek kebumian antara lain pengelolaan/ekstraksi sumber daya kebumian (migas, mineral, batubara, geotermal dan lain-lain), mitigasi kebencanaan, kegeologi-teknikan (pembangunan infrastruktur: bendungan, jalan dan lain-lain), dan konservasi lingkungan termasuk pengembangan geowisata," kata Daru.

Daru mengingatkan tantangan ke depan terus berkembang di antaranya, di industri ekstraktif di mana kebutuhan akan bahan baku kebumian (migas, mineral, batubara, geotermal) terus berdinamika, terutama mengikuti perkembangan/trend pembangunan global yang menuju ke 'green revolution.' "Lapangan kerja di sektor migas, mineral, batubara dan geotermal tentu akan terus menyesuaikan diri dengan situasi ini," katanya.

Seusai berbagi ilmu dan perjalanan karir, Geo83 UGM menyerahkan momento berupa satu set koleksi peraga batuan dari berbagai tempat (area tambang) di Indonesia kepada masing-masing 15 kampus. "Momento ini diharapkan dapat mendukung pembelajaran dan praktikum di 15 kampus," harap Sukmandaru. (*)

BACA JUGA : Peneliti UGM Kembangkan Teknologi Geo Flow Imaging untuk Deteksi Sumber Panas Bumi

Ikuti informasi penting tentang berita terkini perguruan tinggi, wisuda, hasil penelitian, pengukuhan guru besar, akreditasi, kewirausahaan mahasiswa dan berita lainnya dari JURNAL PERGURUAN TINGGI. Anda juga bisa berpartisipasi mengisi konten di JURNAL PERGURUAN TINGGI dengan mengirimkan tulisan, foto, infografis, atau pun video. Kirim tulisan Anda ke email kami: [email protected].

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image